Tingkatkan Ketahanan Pangan, TP PKK Jabar Gelar Kegiatan Lomba Masak dan Budikdamber

Karikatur Atalia Praratya. (JabarNews)

Purwakarta Update | Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Jawa Barat Atalia Praratya punya cara sendiri untuk meningkatkan ketahanan pangan masyarakat, yaitu lewat kegiatan lomba masak dan Budikdamber.

TP PKK Jabar membuat kegiatan Lomba Masak Serba Ikan dan Lomba Budi Daya Ikan Lele dan Sayuran dalam Ember (Budikdamber) dapat meningkatkan ketahanan pangan masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Atalia Praratya mengatakan, kegiatan yang melibatkan unsur PKK dari 27 kabupaten/kota di Jabar itu, digelar untuk menggerakkan masyarakat agar tetap produktif demi mengisi ketahanan pangan di lingkungan terdekat.

Baca Juga:  DPRD Jawa Barat Tinjau Langsung Pemeliharaan PJU Provinsi di Wilayah Purwakarta

“Saya merasa bangga, bagaimana Ibu PKK di Jabar mampu menggerakkan masyarakat. Maka kita semua mendorong sebuah gebrakan bagaimana masyarakat Jabar mau dan mampu mengisi ketahanan pangan di lingkungan masing-masing,” kata Atalia Praratya di Gedung PKK, Kota Bandung, Senin, 8 November 2021.

Atalia Praratya menyampaikan, banyak pihak terlibat menyukseskan kegiatan tersebut. Mulai dari PKK, perangkat daerah, Komite Pemulihan Ekonomi Daerah (KPED), sampai masyarakat.
Selain lomba, lanjut Atalia Praratya, ada juga webinar, pelatihan tebar 270 paket Budikdamber dan 13.500 bibit lele.

Baca Juga:  Atlet Cilik Pencak Silat Merpati Putih Purwakarta Raih Mendali Emas Tingkat Nasional