Jadi Syarat Mudik Lebaran, Warga Purwakarta Berbondong Ikut Vaksinasi Booster

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Mapolres Purwakarta. (JabarNews)

Terpisah, Kapolres Purwakarta AKBP Suhardi Hery Haryanto melalui Wakapolres Purwakarta, Kompol Firman Taufik, mengatakan, pihaknya terus menggenjot percepatan vaksinasi Covid-19. Karenanya, layanan vaksinasi untuk dosis 1, 2 dan booster terus dikebut.

“Animo masyarakat untuk vaksinasi cukup tinggi. Rata-rata, untuk vaksinasi 1,2 dan booster mencapai 3.500 sampai 4.000 oramg setiap harinya,” jelas Firman, saat ditemui di Mapolres Purwakarta.

Akan tetapi, kata dia, untuk cakupan vaksin booster baru mencapai 85 ribu. Meski demikian, pihaknya sangat optimistis jika capaian vaksinasi, terutama booster akan meningkat. Apalagi, menjelang libur mudik lebaran.

Baca Juga:  Bentuk Kampung Bebas Dari Narkoba, Polres Purwakarta Gelar Koordinasi Dengan Kabag Kesra

Mengingat, saat ini pemerintah telah melonggarkam kebijakan. Masyarakat sudah boleh mudik, dengan catatan harus selesai vaksin booster.

Sampai saat ini, Firman merinci, target warga yang mendapat vaksinasi Covid-19 ini mencapai 776 ribu jiwa. Untuk vaksin dosis 1 mencapai 92 persen. Sedsngkan, dosis 2 mencapai 72 persen. Untuk booster di kisaran 11 persen.

“Layanan vaksinasi di Mapolres Purwakarta ini, kita buka setiap hari dari Senin hingga Minggu. Jadi, masyarakat yang ingin vaksin, bisa langsung mendatangi area vaksinasi di Mapolres Purwakarta,” tutur Kompol Firman.(Gin)

Baca Juga:  Tingkatkan Ketahanan Pangan, TP PKK Jabar Gelar Kegiatan Lomba Masak dan Budikdamber