Purwakarta Update | Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menginstruksikan Jabar Quick Response membantu masyarakat korban terdampak letusan Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
Ridwan Kamil mengucapkan duka cita mendalam kepada masyarakat yang terdampak letusan Gunung Semeru beberapa hari yang lalu.
“Kami turut berduka cita atas musibah dari erupsi Gunung Semeru,” kata Ridwan Kamil di Kota Bandung, Minggu 5 Desember 2021 malam.
Jabar, lanjut Ridwan Kamil, juga akan menyumbangkan beberapa tenda besar jika nantinya dibutuhkan untuk membantu masyarakat yang terdampak erupsi.
“Kami sudah memerintahkan Jabar Quick Response, timnya sedang bergerak ke sana. Untuk membantu apapun dari logistik, dari pertolongan kemanusiaan ada empat tenda besar juga kita sumbangkan jika dibutuhkan di sana,” ucapnya.