Upacara Hari Lahir Pancasila 2022, Ini Pesan Kepala SMK Taruna Sakti Purwakarta

Upacara Hari Lahir Pancasila di SMK Taruna Sakti Purwakarta. (Jabarnews)

“Hari Lahir Pancasila tahun 2022 ini jangan hanya jadi ajang seremonial tahunan dan nostalgia sejarah. Ini harus tetap diingat sekaligus cermin bagi kita semua khususnya generasi muda dalam menapaki kehidupan berbangsa dan bernegara, agar sejarah kelam tidak berulang di masa mendatang,” Ucap Pria yang menjabat Ketua Jabar Bergerak Kabupaten Purwakarta itu.

Dijelaskan Gilang, besarnya negara Indonesia, kuat negara Indonesia karena masyarakanya mengamalkan butir-butir yang ada pada Pancasila karena itulah Pancasila harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Karena dengan penerapan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari terhadap diri kita, anak, keluarga dan saudara kita Insya Allah bangsa Indonesia akan tetap berdiri tegar dan menjadi spirit dalam membangun peradaban dunia,” Tutur Gilang.

Baca Juga:  Buka MPLS, Dandim 0619/Purwakarta: Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air dan Wawasan Kebangsaan

Untuk generasi muda, Gilang berpesan, agar tidak hanya hafal nilai-nilai yang ada pada Pancasila, namun juga diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Pemuda itu harus diingat butir-butir Pancasila bukan untuk dihafalkan, tapi untuk diamalkan. Karena kita tidak akan tahu kata perkata butir itu, tapi kita akan bisa merasakan dan melakukannya karena semua butir dalam Pancasila adalah dasar dasar dari kehidupan, etika, sopan santun dan juga kedamaian suatu bernegara,” Tegasnya.(Gin)